Sabtu, 05 Januari 2019

Pertemuan 7 "TI Politala KTI 1 C"

BAB 7
ARSITEKTUR KOMPUTER

7.1     Pengertian
     Dalam bidang teknik komputer, arsitektur komputer adalah konsep perencanaan dan struktur pengoperasian dasar dari suatu sistem komputer. Arsitektur komputer ini merupakan rencana cetak-biru dan deskripsi fungsional dari kebutuhan bagian perangkat keras yang didesain (kecepatan proses dan sistem interkoneksinya). Dalam hal ini, implementasi perencanaan dari masing–masing bagian akan lebih difokuskan terutama, mengenai bagaimana CPU akan bekerja, dan mengenai cara pengaksesan data dan alamat dari dan ke memori cache, RAM, ROM, cakram keras, dll). Beberapa contoh dari arsitektur komputer ini adalah arsitektur von Neumann, CISC, RISC, blue Gene, dan lain-lain.
     Arsitektur komputer juga dapat didefinisikan dan dikategorikan sebagai ilmu dan sekaligus seni mengenai cara interkoneksi komponen-komponen perangkat keras untuk dapat menciptakan sebuah komputer yang memenuhi kebutuhan fungsional, kinerja, dan target biayanya.

7.2     Jenis-Jenis
§  Struktur konseptual  menyangkut bagaimana komponen komponen tersebut disalinghubungkan (diinterkoneksikan).
§  Perilaku fungsional (fungsional behaviour ) menyangkut fungsi komponen2 secara individual, dan sebagai bagian dari struktur (aliran  informasi dan kendali antar komponen2 dalam struktur).

7.3     Kesimpulan
Teknologi Informasi dan Komunikasi, adalah ilmu yang mencakup seluruh peralatan teknis untuk memproses dan menyampaikan informasi. TIK mencakup dua aspek yaitu teknologi informasi dan teknologi komunikasi. Teknologi informasi meliputi segala hal yang berkaitan dengan proses, penggunaan sebagai alat bantu, manipulasi, dan pengelolaan informasi. Sedangkan teknologi komunikasi adalah segala sesuatu yang berkaitan dengan penggunaan alat bantu untuk memproses dan mentransfer data dari perangkat yang satu ke lainnya.
Perkembangan teknologi yang secara nyata memberi sumbangan terhadap perkembangan TIK hingga saat ini. Pertama yaitu temuan telepon oleh Alexander Graham Bell pada tahun 1875. Memasuki abad ke-20, tepatnya antara tahun 1910-1920, terwujud sebuah transmisi suara tanpa kabel melalui siaran radio AM yang pertama. Komunikasi suara tanpa kabel ini pun segera berkembang pesat. Selanjutnya, komputer elektronik pertama beroperasi pada tahun 1943. Perkembangan teknologi elektronika ini, yang merupakan cikal bakal TIK saat ini yang mendapatkan momen emasnya pada era Perang Dingin.

Pertemuan 6 "TI Politala KTI 1 C"


BAB 6
REPRESENTASI DAN ALUR PEMROSESAN DATA

6.1     Pengertian
Representasi data merupakan cara bagaimana nilainya disimpan di dalam memori komputer. Tipe data integral terbagi menjadi dua buah kategori, baik itu bertanda (signed) ataupun tidak bertanda (unsigned). Bilangan bulat bertanda mampu merepresentasikan nilai bilangan bulat negatif, sementara bilangan bulat tak bertanda hanya mampu merepresentasikan bilangan bulat positif.
Representasi integer positif di dalam komputer sebenarnya adalah untaian bit, dengan menggunakan sistem bilangan biner. Urutan dari bit-bit tersebut pun bervariasi, bisa berupa Little Endian ataupun Big Endian. Selain ukuran, lebar atau ketelitian (presisi) bilangan bulat juga bervariasi, tergantung jumlah bit yang direpresentasikanya. Bilangan bulat yang memiliki n bit dapat mengodekan 2n. Jika tipe bilangan bulat tersebut adalah bilangan bulat tak bertanda, maka jangkauannya adalah dari 0 hingga 2n-1.

6.2     Data dan Komputer
Data dan kompuer adalah dua hal yang saling berhubungan. Tugas komputer  untuk mengambil data yang berkaitan dengan mengelola dalam beberapa cara. Di masa lalu, komputer ditangani hampir secara eksklusif dengan data numerik dan tekstual, tapi sekarang  dengan komputer multimedia perangkat, berhubungan dengan area yang luas dari kategori informasi.

6.3     Tipe Data
Tipe data adalah jenis atau macam data di dalam suatu variable dalam bahasa pemrograman.Tipe data yang dikenal dalam bahasa pascal antara lain :
Jenis Data Standard
1.  Integer
Interger adalah data numerik yang tidak mengandung pecahan, dan disajikan dalam memori komputer sebagai angka bulat. Mengacu pada obyek data dengan range -32768 s/d 32767. Operasi yang dapat dilaksanakan :
1.    Penambahan ( + )
2.    Pengurangan ( - )
3.    Perkalian ( * )
4.    Pembagian Integer ( / )
5.    Pemangkatan ( ^ )
Operasi sebelumnya disebut dengan operasi Binar atau arimatic operator yaitu operasi yang bekerja terhadap 2 Integer ( operand ). Sedangkan operator yang mempunyai satu operand disebut Unar (Negasi = Not).
2.      Real
Data numerik yang mengandung pecahan digolongkan dalam jenis data Real (floating point). Operasi yang berlaku pada bilangan integer juga berlaku pada bilangan real. Selain itu ada operasi lainnya seperti :
INT : membulatkan bilangan real , misal INT(34.67) = 35
3.      Boolean
Type ini dikenal pula sebagai “ Logical Data Types”, digunakan untuk melakukan pengecekan suatu kondisi dalam suatu program.
4.      Karakter dan String 
Type karater mempunyai elemen sebagai berikut :
(0,1,2,3,…,9,A,B,C,…,X,Y,Z,?,*,/,…)
Data type majemuk yang dibentuk dari karakter disebut STRING. Suatu string adalah barisan hingga simbol yang diambil dari himpunan karakter yang digunakan untuk membentuk string dinamakan Alfabet.

Pertemuan 5 "TI Politala KTI 1 C"


BAB 5
MEMORI DAN MEDIA PENYIMPANAN

5.1     Memori
Merupakan elemen yang penting dari suatu komputer yang digunakan sebagai penyangga data dan instruksi program untuk digunakan oleh prosesor.
Fasilitas Penyimpanan Utama adalah :
a.    operasinya secara keseluruhan bersifat elektronis, operasi sangat cepat dan handal.
b.    Data hampir bisa diakses secara sekaligus dari memori utama karena operasinya elektronis dan proksimitasnya mendekati prosesor
c.    Data harus ditransfer ke penyimpanan utama sebelum dapat diproses oleh prosesor
d.    Penyimpan utama digunakan untuk meyimpan semua data yang memerlukan pemrosessan guna mencapai kecepatan pemrosesan yang maksimum ini disebut memori jangka pendek.
Penyimpanan utama dapat menyimpan :
a.    instruksi yang menunggu dipatuhi
b.    instruksi yang saat itu sedang dipatuhi
c.    data yang saat itu sedang diproses
d.    data yang menunggu pemrosesan
e.    data yang sedang menunggu dikeluarkan (output)

5.2     Jenis – Jenis Memori Dalam Komputer
          a.  CMOS (Complementary Metal Oxide Semiconductor)
          b.  RAM (Random Acces Memory)
          c.  ROM (Read Only Memory)
          d.  DRAM (Dynamic Random Acces Memory)
          e.  SDRAM (Synchronous Dynamic Random Access Memory)
          f.  Cache Memory
          g.  DIMM (Double Inline Memory Module)

5.3     Kategori Tempat Penyimpanan
Dasar susunan media penyimpanan ialah kecepatan, biaya, sifat volatilitas. Caching menyalin informasi ke media penyimpanan yang lebih cepat; Memori utama dapat dilihat sebagai cache terakhir untuk media penyimpanan sekunder. Menggunakan memori berkecepatan tinggi untuk memegang data yang diakses terakhir. Dibutuhkan cache management policy. Cache juga memperkenalkan tingkat lain di hirarki penyimpanan. Hal ini memerlukan data untuk disimpan bersama-sama di lebih dari satu level agar tetap konsisten.

5.4     Peralatan Penyimpanan
Biasanya kita gunakan menyimpan data yang penting dan juga digunakan untuk memback-up data. Contoh Peralatan penyimpanan data :
a.  Disket
b.  CD-R (Compact Disc-Recordable)
c.  CD-RW (Compact Disk Rewritable)
d.  DVD
e.  DVD-RW
f.  Memory Card
g.  USB Flashdisk

Pertemuan 4 "TI Politala KTI 1 C"

BAB 4
PERANGKAT INPUT DAN OUTPUT PADA KOMPUTER

4.1     Input
Alat Input adalah perangkat keras atau alat-alat yang berfungsi memasukkan data/perintah ke dalam komputer. Alat input tidak bisa bekerja tanpa adanya software (perangkat lunak) di dalamnya.
Perangkat device dalam input adalah sebagai berikut :
          a.  Keyboard
          b.  Mouse
          c.  Joystick
          d.  Track Ball
          e.  Light Pen
          f.  Scanner
          g.  Bar Code Reader
          h.  Digitizer
          i.   Touch Pad
          j.   Kamera/ Web Cam
          k.  Microphone

4.2     Output
Output adalah keluaran dari hasil Pemrosesan Input yang berupa tampilan ataupun Suara. Dan Perangkat Device dalam Output adalah :
a.  Speaker
b.  Printer
c.  Monitor
d.  Projektor

4.3     Proses
Proses berfungsi untuk mengolah data dari Imput ( masukan ) kemudian mengeluarkannya ( Output ) berupa Informasi. Dan Perangkat Device dalam Proses adalah :
a.  Processor
b.  RAM (Random Acces Memory)
c.  Motherboard
d.  VGA (Video Graphic Array)

4.4     Penyimpanan
Media penyimpanan berfungsi untuk menyimpan data-data dari komputer. Dan Perangkat Device dalam Penyimpanan adalah :
a.  Hardisk
b.  Flashdisk
c.  CD-ROM / DVD-ROM
d.  FDD (Floppy Disk Drive)
e.  Magnetic Tape

4.5     Komputer
Komputer adalah suatu alat yang digunakan untuk mengolah data yang cepat dan dapat menerima informasi Input ( masukan/menginput ), lalu memProses input tersebut ( memproses ) sesuai dengan programnya dan kemudian Output ( keluaran / menampilkan ) berupa Informasi.
Ketiga komponen tersebut sangat penting dalam menjalankan sebuah komputer, jika salah satu komponen tidak ada komputer tidak akan bisa digunakan. Dan juga ada komponen lainnya yaitu Penyimpanan dan Komunikasi. Dalam artikel saya kali ini, saya akan berbagi komponen-komponen atau peralatan-peralatan dalam Input, Proses, Output, Penyimpanan, dan Komunikasi.

Pertemuan 3 "TI Politala KTI 1 C"

BAB 3
ELEMEN DASAR SISTEM KOMPUTER

3.1     Pengertian Sistem
Kata "sistem" banyak sekali digunakan dalam percakapan sehari-hari, dalam forum diskusi maupun dokumen ilmiah. Kata ini digunakan untuk banyak hal, dan pada banyak bidang pula, sehingga maknanya menjadi beragam. Dalam pengertian yang paling umum, sebuah sistem adalah sekumpulan benda yang memiliki hubungan di antara mereka.

3.2     Pengertian Komputer
Komputer adalah alat yang dipakai untuk mengolah data menurut prosedur yang telah dirumuskan. Kata computer semula dipergunakan untuk menggambarkan orang yang perkerjaannya melakukan perhitungan aritmatika, dengan atau tanpa alat bantu, tetapi arti kata ini kemudian dipindahkan kepada mesin itu sendiri. Asal mulanya, pengolahan informasi hampir eksklusif berhubungan dengan masalah aritmatika, tetapi komputer modern dipakai untuk banyak tugas yang tidak berhubungan dengan matematika.

3.3     Pengertian Sistem Komputer
          Sistem komputer adalah suatu jaringan elektronik yang terdiri dari perangkat lunak dan perangkat keras yang melakukan tugas tertentu (menerima input, memproses input, menyimpan perintah-perintah, dan menyediakan output dalam bentuk informasi).

3.4     Elemen-Elemen Dasar Sistem Komputer
1.    Hardware
Hardware adalah peralatan di sistem komputer yang secara fisik terlihat dan dapat dijamah. Hardware terdiri dari beberapa bagian yaitu :
·      Processing device
·      Input device
·      Output device
·      Storage device
2.    Software
Software adalah perangkat lunak (Program) yang diinstall kedalam hardisk, dimana software inilah yang menggerakkan processor untuk memproses data. Sangat banyak software yang dapat diinstal kedalam Processor. Program yang dapat diinstall pada komputer harus di sesuaikan dengan spesifikasi komputer, bila tidak system tidak mau bekerja.
Jenis - jenis software antara lain :
a)    OS (Operating System)
b)   Program Aplikasi
c)    Bahasa Pemrograman
3.    Brainware
       Komputer tidak terlepas dari manusia yang mengoperasikan peralatan komputer, tanpa manusia komputer hanyalah berupa benda yang tidak ada fungsinya.

Pertemuan 2 "TI Politala KTI 1 C"


BAB 2
JENIS – JENIS KOMPUTER

2.1     Klasifikasi Komputer

Berdasarkan data yang diolah (cara kerja), komputer terbagi menjadi tiga jenis, yaitu :
1.    Komputer Analog
Komputer analog adalah komputer yang beroperasi secara paralel/analog untuk mengolah program dan data yang bersifat kontinyu, data berupa kuantitatif (temperatur, tekanan udara, arus listrik dsb).
2.  Komputer Digital
Komputer digital adalah komputer yang beroperasi berdasarkan hitungan. Sebagaimana fungsi utamanya yaitu untuk operasi hitung, komputer jenis ini memiliki variabel berupa angka-angka. Penyelesaian masalah pada komputer digital adalah menggunakan proses logik atau kuantitatif dan proses aritmatik. Komputer jenis digital ini biasanya digunakan untuk keperluan aplikasi bisnis serta juga digunakan dalam hal teknik.
3.  Komputer Hybrid
Komputer hybrid atau hybrid computer adalah komputer yang beroperasi secara kuantitatif dan kualitatif. Komputer jenis hybrid ini merupakan wujud gabungan antara komputer analog dan juga digital. Komputer ini bekerja secara kualitatif dan juga kuantitatif karena pada dasarnya mengusung dua peran sekaligus yang diwakilkan dari masing-masing fungsi komputer analog dan digital.

2.2     Komputer Berdasarkan Tujuan Pembuatannya

1.    Special Purpose Computer
Komputer skala kecil, merupakan komputer yang memiliki kemampuan proses dalam jumlah kecil. Komputer yang termasuk ke dalam kategori ini adalah komputer desktop atau komputer pribadi yang umumnya digunakan oleh satu orang pada satu saat.


2.    General Purpose Computer
Merupakan komputer yang dibuat untuk keperluan secara umum, sehingga komputer tersebut dapat digunakan untuk mengerjakan berbagai macam pekerjaan sesuai dengan kemampuan dan usernya. Personal Computer merupakan salah satu contoh dari kategori ini.

2.3     Komputer Berdasarkan Skala Kemampuannya

1.    Small Scale Computer
Komputer skala kecil, merupakan komputer yang memiliki kemampuan proses dalam jumlah kecil. Komputer yang termasuk ke dalam kategori ini adalah komputer desktop atau komputer pribadi yang umumnya digunakan oleh satu orang pada satu saat.
2.    Medium Scale Computer
Komputer untuk skala menengah. Komputer yang termasuk ke dalam kategori ini adalah komputer mini, yang biasanya melayani penggunanya pada dumb terminal .
3.    Large Scale Computer
Komputer untuk skala besar. Komputer yang termasuk ke dalam kategori ini adalah komputer mainframe. Pada mesin tersebut dapat diakses beramai-ramai, dan sudah dilengkapi dengan perangkat dan software yang lengkap. Penggunaannya pun adalah untuk pengolahan perhitungan dengan kemampuan yang cukup rumit untuk diselesaikan oleh komputer medium dan small.

2.4     Komputer Berdasarkan Kapasitasnya
1.      Microcontroller
         Microcontroller memiliki semua peralatan pokoknya sebagai sebuah komputer dalam satu chip. Peralatan tersebut diantaranya adalah pemroses (processing), Memori, Input dan output.

2.      Microcomputer
         Komputer ini khususnya digunakan untuk single-user, biasa disebut juga dengan komputer desktop atau komputer pribadi (personal computer). Komputer ini sudah dirancang sedemikian rupa untuk mampu berinteraksi dengan penggunanya. Penggunaanya sangat populer pada penggunaan di rumah, atau untuk menjalankan aplikasi bisnis.
3.      Engineering Workstation
         Komputer ini lebih powerfull apabila dibandingkan dengan komputer pribadi, umumnya komputer ini digunakan untuk menjalankan aplikasi yang dipakai oleh para ahli teknik dalam melakukan perhitungan dan penyelesaian pekerjaannya. Aplikasi yang digunakan lebih cenderung kepada software yang banyak melakukan berbagai perhitungan, baik secara tiga dimensi, maupun secara matematika lainnya.
4.      Minicomputer
         Komputer ini umumnya digunakan untuk banyak pemakai (multiuser) pada saat yang bersamaan, dan time shared. Time shared ini artinya memungkinkan komputer tersebut untuk digunakan oleh beberapa pemakai sekaligus secara bersama-sama, dan komputer akan membagi-bagi waktunya bergantian untuk masing-masing pemakai.
5.      Mainframe
         Pada tahap awal mulainya era komputerisasi, mainframe merupakan satu-satunya komputer yang ada pada waktu itu. Mainframe ini dapat melayani ratusan penggunanya pada saat yang bersamaan. Komputer ini mirip dengan minicomputer namun lebih besar dan lebih mahal. Penggunaannya umumnya untuk pengolahan data dari suatu divisi atau perusahaan besar, yang membutuhkan pengolahan yang cukup berat.
6.      Supercomputer
         Komputer ini merupakan komputer yang powerfull yang ada. Aplikasi yang digunakan biasanya lebih cenderung untuk penelitian ilmiah. Komputer ini biasanya memiliki beberapa prosesor sekaligus untuk menjalankan tugasnya.

Pertemuan 1 "TI Politala KTI 1 C"


BAB 1

PENDAHULUAN

1.1     Definisi Teknologi Informasi

Teknologi Informasi dilihat dari kata penyusunnya terdiri dari 2 kata yaitu Teknologi dan Informasi, ada beberapa definisi teknologi yaitu :
a.    Penerapan keilmuan yang mempelajari dan mengembangkan kemampuan dari suatu rekayasa dengan langkah dan teknik tertentu dalam suatu bidang.
b.    Aplikasi ilmu dan engineering untuk mengembangkan mesin dan prosedur agar memperluas dan memperbaiki kondisi manusia, atau paling tidak memperbaiki efisiensi manusia pada beberapa aspek.

1.2     Sejarah Teknologi Informasi

          Pada awal sejarah, manusia bertukar informasi melalui bahasa. Maka bahasa adalah teknologi, bahasa memungkinkan seseorang memahami informasi yang disampaikan oleh orang lain. Tetapi bahasa yang disampaikan dari mulut ke mulut hanya bertahan sebentar saja, yaitu hanya pada saat si pengirim menyampaikan informasi melalui ucapannya itu saja. Setelah ucapan itu selesai, maka informasi yang berada di tangan si penerima itu akan dilupakan dan tidak bisa disimpan lama. Selain itu jangkauan suara juga terbatas. Untuk jarak tertentu, meskipun masih terdengar, informasi yang disampaikan lewat bahasa suara akan terdegradasi bahkan hilang sama sekali.
Setelah itu teknologi penyampaian informasi berkembang melalui gambar. Dengan gambar jangkauan informasi bisa lebih jauh. Gambar ini bisa dibawa-bawa dan disampaikan kepada orang lain. Selain itu informasi yang ada akan bertahan lebih lama. Beberapa gambar peninggalan zaman purba masih ada sampai sekarang sehingga manusia sekarang dapat (mencoba) memahami informasi yang ingin disampaikan pembuatnya.
Ditemukannya alfabet dan angka arabik memudahkan cara penyampai-an informasi yang lebih efisien dari cara yang sebelumnya. Suatu gambar yang mewakili suatu peristiwa dibuat dengan kombinasi alfabet, atau dengan penulisan angka, seperti MCMXLIII diganti dengan1943. Teknologi dengan alfabet ini memudahkan dalam penulisan informasi itu.
Kemudian, teknologi percetakan memungkinkan pengiriman informasi lebih cepat lagi. Teknologi elektronik seperti radio, televisi, komputer mengakibatkan informasi menjadi lebih cepat tersebar di area yang lebih luas dan lebih lama tersimpan.

1.3     Manfaat Teknologi Informasi

Internet Manfaat Teknologi informasi banyak sekali yang sudah dinikmati oleh umat manusia seperti dalam perusahaan, dunia bisnis, sektor perbankan, pendidikan, dan kesehatan yang dapat membantu manusia dalam melakukan aktivitasnya dan tentunya meningkatkan kualitas hidupnya.

Pertemuan 16 "TI Politala KTI 1 C"


BAB 14
KOMPUTER DAN PENDIDIKAN, PEMERINTAH,  INDUSTRI DAN SENI

14.1   Pengertian Komputer
Komputer adalah mesin penghitung elektronik yang cepat dan dapat menerima informasi input digital, kemudian memprosesnya sesuai dengan program yang tersimpan di memorinya, dan menghasilkan output berupa informasi.

14.2   Pengaplikasian Komputer
          1. Aplikasi Komputer dalam Pendidikan
1.    Sebagai alat persentasi
2.    Sebagai pengganti mesin ketik
3.    Sebagai alat hitung
4.    Sebagai media komunikasi dengan masyarakat luas
5.    Sebagai tempat penyimpanan data
6.    Sebagai pencari bahan informasi
7.    Sebagai media pembelajaran
2.    Aplikasi Komputer dalam Pemerintahan
1.    Aplikasi kepegawaian
2.    Aplikasi di pemerintahan daerah
3.    Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK)
3.  Aplikasi Komputer dalam Industri atau Manufacture
1.    Computer Aided Design (CAD)
2.    CAM (Computer-Aided Manufacturing
3.    MRPII (Manufacturing Resource Planning)
4.    CIM (Computer-Integrated Manufacturing)
4. Aplikasi Komputer dalam Seni
1.    Seni Musik
2.    Seni Arsitektur
3.    Grafika Komputer
4.    Seni Kontemporer
5.    Game Komputer
6.    Animasi

14.3   Pengelolaan Data dan Permasalahannya
1.    Unatuthorizen access
2.    Illegal contens
3.    Penyebaran virus secara sengaja (melisa)
4.    Datta forgerry
5.    Cyber stalking
6.    Carding
7.    Hacking and cracking
8.    Hijacking
9.    Cyber terorisem

14.4   Fungsi Lain Komputer
          1.  Pertahanan Nasional
1.    Pesawat tak berawak
2.    Pembajakan system pertahanan
3.    Kendali misiel jarak jauh
2.  Politik
          Komunikasi politik adalah komunikasi yang melibatkan pesan-pesan politik dan aktor-aktor politik atau berkaitan dengan kekuasaan, pemerintahan dan kebijakan pemerintahan

"TI POLITALA SISTEM OPERASI 2 B"

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1      Definisi Sistem Operasi Secara fisik komputer yang kita gunakan tidaklah terdiri dari satu komponen sa...